CERITARELAWAN.ID, Ponorogo - Dalam rangka melaksanakan Progam Kerja Tahun 2015 PMR WIRA MAN 2 Ponorogo adakan Pemantapan 7 bidang materi Palang Merah Remaja pada tanggal 24 – 26 April 2015 bertempat di Gedung MAN 2 Ponorogo dan lapangan Kelurahan Brotonegaran Kecamatan Ponorogo.
ILHAM RAMADHAN AKBAR ketua panitia menyampaikan bahwa, acara ini diikuti oleh 120 orang anggota PMR yaitu 60 siswa kelas X dan 60 siswa kelas XI. Tujuan dari acara ini adalah untuk menambah pengetahuan dan pemahaman tentang materi Kepalangmerahan yang tercakup dalam 7 bidang materi Palang Merah Remaja. Dalam rangkaian acara ini antara lain lintas malam, diseminasi kepalangmerahan kepada anak didik dari TPQ dilingkungan Kelurahan Brotonegaran, serta acara puncak simulasi /praktek materi ayo siaga bencana.
Drs. SUHANTO M.A selaku kepala sekolah menyampaikan bahwa, acara ini merupakan agenda tahunan progam kerja PMR yang mana bertujuan untuk menambah wawasan tentang kepalangmerahan dan menyiapkan calon generasi penerus yang lebih siap dan potensial. Selain itu dengan membawa visi dan misi daripada PMR itu sendiri mengharapkan untuk semua anggota PMR MAN 2 Ponorogo bisa menjalankan dan berperan aktif serta dapat menjaga kode etik dan nama baik sekolah.*(Rudi)