Minibus Isuzu Elf yang berpenumpang rombongan pengiring pengantin dari Trenggalek mengalami kecelakaan tunggal di Ponorogo, Senin (11/2/2019).Kecelakaan itu terjadi di Jalan Raya Bungkal-Ngrayun, Desa Pelem, Kecamatan Bungkal, Kabupaten Ponorogo.
"Betul ada kecelakaan tunggal di tanjakan jalan Raya Bungkal-Ngrayun," kata Kapolsek Bungkal, AKP Djoko Suseno, Senin sore.
Djoko mengungkapkan mobil tersebut semula beriringan dengan 5 mobil elf yang lain.
Rombongan itu bergerak ke arah Ngrayun menuju Ponorogo.
Di tengah perjalanan, mobil yang dikemudikan Fikri L Ali (27) warga Kecamatan Tugu, Kabupaten Trenggalek itu terpisah dengan 5 elf lainnya.
"Kan rombongannya ada 6 elf. Elf yang kecelakaan tunggal ini elf terakhir," jelas AKP Djoko.
Saat di lokasi, lanjut ia, diduga sopir tidak menguasai medan sehingga saat turunan, sopir tidak bisa mengendaliakn laju kendaraan.
"Pas turunan, mau ngerem. Rupanya remnya juga blong mbak. Elfnya pun terguling," kata perwira dengan pangkat balok tiga di pundaknya.
Akibatnya, lanjut ia, elf melintang di tengah jalan. Termasuk penumpang terhambur keluar. Warga sekitar juga berusaha mengevakuasi.
"Dari belasan penumpang, 8 di antaranya terluka. Langsung dilarikan ke RSUD dr Harjono," terangnya.
Sementara, saat ini, kasus kecelakaan tunggal dilimpahkan ke unit laka sat lantas Polres Ponorogo.
"Kami limpahkan ke Polres. Lebih lanjut konfirmasi kesana ya mbak," tambahnya.