Warga Desa Sidoharjo Jambon Meninggal Akibat DBD



PONOROGO. CERITARELAWAN.id – Ulfa, remaja berusia (20 tahun) asal dukuh Karangsengon Desa Sidoharjo Kecamatan Jambon Kabupaten Ponorogo, meninggal dunia akibat serangan nyamuk demam berdarah, Jum’at (15/02/2019).

Anak semata wayang Kaimun (49 tahun) dan Soini (45 tahun) tersebut meninggal dunia saat dalam perawatan dirumah sakit selama lima hari. Saat ini, jenazahnya sudah dibawa pulang keluarganya dan langsung dimakamkan dipemakaman umum setempat.

Kaimun orang tua korban, mengatakan, keluarganya sangat kehilangan atas kepergian Ulfa. Sebelum meninggal, tidak ada tanda-tanda sakit yang vital kecuali badan demam. 

Sementara itu Safrudin (48 th) tetangga korban menceritakan, demam yang dialami Ulfa itu juga tidak lama terjadinya. Hanya berlangsung 5 hari, Lima hari dirumah sakit, dan hari ini Jum’at meningga dunial,

Dengan kejadian itu pihaknya meminta kepada dinas terkait dan pemerintah Desa mengajukan agar di Desanya dilakukan pengasapan (foging).

Kepala Desa Sidoharjo Parnu saat dihubungi mengatakan, atas peristiwa itu, pihak desa sebelumnya bersama warga sudah mengadakan kegiatan PSN bersama untuk membersihkan linggkungannya masing-masing.

Selain itu lanjut Parnu, lewat takmir Masjid dan Mushola-mushola juga disiarkan dan ditempelkan tulisan menjaga kebersihan lingkungan secara serentak dan berkelanjutan.(CR)