Alur Permintaan Darah Rhesus Negatif

Tiap kali ada heboh kebutuhan darah rhesus negatif, akan banyak sms, telpon, BC melalui WA kepada kami, membuktikan bahwa contact person kebutuhan darah rhesus negatif telah tersebar dengan baik sehingga masyarakat tidak lagi terlalu panik seperti sebelumnya. 

Mengingatkan kembali bahwa kami sebagai aktifis darah rhesus negatif hanya menjembatani info kebutuhan untuk kami teruskan pada PMI atau sebaliknya, dan membantu mengkoordinasi dengan pendonor yang ada di grup Keluarga Rhesus Negatif yang kami kelola.

Pendonor bisa dari mana aja , tidak harus tergabung dalam komunitas. 

PROSEDUR PERMINTAAN DARAH  》mengajukan surat permintaan darah yang diterbitkan rumah sakit tempat pasien dirawat berikut menyertakan sample darah pada  UTD PMI setempat.

》PMI tidak punya stok darah rhesus negatif karena total populasi pemiliknya sangat terbatas.

》Setelah ada pendonor , keluarga pasien masih harus menunggu proses screening sekitar 6jam 》 bertujuan agar darah yg akan ditransfusikan pada pasien bersih dari virus dan bakteri.

》Jumlah pendonor aktif  rhesus negatif di Jawa Timur mungkin tidak lebih dari 300 pendonor dan kebanyakan terpusat di Surabaya. 

Bagi keluarga dan pasien rhesus negatif harus bersabar. Selain usaha mencari darah yang cocok , percaya akan takdir Allah , dan berdoa adalah cara terbaik untuk dapat menenangkan kegelisahan dan kepanikan.

❤Semoga kita semua diberkati dengan kesehatan.