PMI Jember Bantu Evakuasi Orang Tenggelam Di Sungai Wonoasri Tempurejo


Jember.CERITARELAWAN.com - Berdasarkan informasi dan hasil Koordinasi dari BASARNAS Pos SAR Jember kepada  PMI Kabupaten Jember tentang adanya warga terseret di sungai sanen, Desa Wonoasri, Kec.Tempurejo Kab.Jember.

H.EA. Zaenal Marzuki, SH, MH memerintahkan Kepala Markas (Imam Muslim Al-Hariri) untuk bergabung dalam Posko Operasi SAR yg dikomando Pos SAR Jember.

Selanjutnya, Imam Muslim menerjunkan 1 unit ambulans dan 3 personil PMI Kabupaten Jember yg di Koordinatori M. Ali Ridho (staf PB Markas PMI Kabupaten Jember) menuju TKP dan melaksanakan operasi terhadap korban a.n Bapak Kayat umur 80 tahun yg beralamat di Jl. Majapahit Gang 7, Dsn. Kraton - Ds. Wonoasri Kec. Tempurejo.


Kejadian tersebut berawal hari kamis Sekitar pukul 13.00 berangkat ke sawah  yg berlokasi diseberang sungai sanen. Pada saat menyeberang sungai, korban terseret arus yg sangat kuat sehingga korban hanyut. Barang korban yg ditemukan
Sepeda yg diparkir di selatan sungai sanen, kemudian sepeda tersebut dibawa pihak keluarga.

Berdasarkan petunjuk tersebut seluruh organisasi yg tergerak untuk kemanusiaan melakukan pencarian bersama dibawah komando Pos SAR Jember.


Kemudian hari Rabu, 10 April 2019 korban ditemukan di dusun ungkalan, desa sumberrejo, kecamatan Ambulu
Oleh warga sekitar, kemudian di informasikan ke pihak keluarga untuk dikonfirmasi, ambulans PMI yg telah disiagakan sampai di TKP penemuan korban pukul 16.10 wib kemudian jenazah di evakuasi menuju rumah duka dan ke tempat pemakaman.

Ketua PMI Kabupaten Jember menyampaikan terimakasih kepada seluruh yang tergerak dan istiqomah untuk kemanusiaan. Terima kasih kepada :
1.Tim Rescue Basarnas Jember
2.Polsek  Tempurejo
3.BPBD Jember
4.SAR OPA Jember
5.SAR Rimba Laut
6. Personil PMI Kab.Jember
7. ACT Jember
8. MDMC Jember
9.Warga setempat
 
*DATA DAN INFORMASI UNIT HUMAS PMI KABUPATEN JEMBER*