PMI Bojonegoro Bantu Korban Kebakaran di Desa Turigede


CERITARELAWAN.idBOJONEGORO - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bojonegoro merespon kebakaran yang terjadi pada hari Selasa 13 Agustus 2019. pukul 12.00 wib.


Sukohawidodo Kepala Markas PMI Kabupaten Bojonegoro kepada CERITARELAWAN.id mengatakan Untuk meringankan beban hari ini Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bojonegoro serahkan bantuan berupa sembako.


Suko mengungkapkan Bantuan diberikan kepada korban kebakaran rumah  di Dusun Saban Desa Turigede RT 11 RW 2 kecamatan Kepohbaru Kabupaten Bojonegoro 


Penerima manfaat bantuan atas nama Sapar (80 tahun) dan Basir (52 tahun). Tambah Suko.


"Semoga bantuan diberikan PMI bisa untuk meringankan penderitaan korban dan bisa memberi semangat untuk menata kehidupan seperti sebelumnya” Pungkas Suko.*(Cak Amin CERITARELAWAN.id)