Bus Rombongan IAIN Ponorogo Alami Kecelakaan di Tol Nganjuk – Madiun


CERITARELAWAN.id, PONOROGO – Akibat mengantuk, Bus bernopol AE 7070 SP Rombongan IAIN Ponorogo alami kecelakaan di Tol Nganjuk – Madiun. Selasa (26/11/2019), sekitar pukul 02.12 WIB.

Pengemudi bus Muh. Ihsanudin (33) warga Ds.Ngunut Kec.Babadan JL.Syuhada 153 RT.02/01 Ponorogo mengantuk saat mengendarai bus rombongan mahasiswa dari UKM Olahraga IAIN Ponorogo. 

Kejadian tersebut bermula saat Kendaraan Truck bermuatan kemiri dari Surabaya tujuan Solo bernopol  AD 1457 LV yang dikemudikan Agung Setiyawan (35) warga Dukuh dumuk RT.02/06 Butuhan Delanggu Klaten berjalan di lajur 1.

Sementara itu dari belakang melaju kendaraan bus dari Jember tujuan Ponorogo bernopol AE 7070 SP  sesampai di km 637.200 B pengemudi di duga mengantuk sehingga menabrak kendaraan truk bermuatan kemiri yang ada di depannya.

Dari kejadian tersebut 1 korban mengalami luka berat, dan 4 mengalami luka ringan yakni Abdurahman (20) warga Wonogiri, Jawa Tengah yang luka pada kepala. Aulia Rahman Utomo (22)  warga Ds.Ketawang Kec.Dolopo kab.Madiun yang luka pada bagian kepala. Riky Ardiansyah (18) warga Oku Timur, Palembang yang luka pada bagian kaki. Fuad Syarif (23) warga Ronowijayan, Siman Ponorogo luka pada biri, dan M. Ardiansyah (20) warga Ronowijayan, Siman Ponorogo yang mengalami luka berat.

kecelakaan tersebut mengakibatkan truck bagian belakang rusak, dan bis ringsek bagian depan. Kerugian materiil Kend Truck AD 1457 LV rusak bagian belakang dan Kend Bus AE 7070 SP rusak bagian depan serta pecah kaca depan.(ca)