Polres Mojokerto Gelar Donor Plasma Konvalesen

Kapolres Mojokerto AKBP Dony Alexander meninjau proses donor plasma konvalesen

CERITARELAWAN.ID, MojokertoPolres Mojokerto menggelar apel bersama penandatangan kesepakatan donor plasma di halaman depan gedung polres, Kamis (21/1/2021).

Senelum pelaksanaan donor dilakukan Apel yang dipimpin oleh Kapolres Mojokerto AKBP Dony Alexander ini juga membentuk satgas donor plasma. Satgas ini dibentuk agar wilayah Kabupaten Mojokerto mempunyai stok plasma darah konvalesen yang akan digunakan atau disalurkan bagi pasien Covid-19.

AKBP Donny Alexander mengimbau dan mendorong bagi para penyintas secara sukarela mendonorkan darahnya untuk pasien Covid-19 yang masih menjalani perawatan. Karena plasma darah penyintas sangat berguna sebagai pengobatan Covid-19, sehingga dapat menurunkan angka penderita Covid-19.


Menurut Donny, tugas dari satgas donor plasma antara lain adalah mencocokkan data-data di kantor dinas kesehatan, instansi rumah sakit, dan masing-masing puskesmas mengenai data-data pasien Covid-19 yang telah sembuh. 

"Nantinya, mereka akan diundang untuk diberikan pengertian dan semangat, supaya dapat sama-sama membantu secara sukarela kepada para penyandang Covid-19 yang masih belum sembuh," jelas Donny.

"Yang kita terima hari ini ada dari Polri, TNI, masyarakat, dan khususnya dari ASN untuk tahap pertama kurang lebih ada 50 orang," imbuhnya.

Donny menegaskan, screening donor plasma konvalesen tidak berhenti pada hari ini saja, namun juga akan berkelanjutan. Pihaknya akan menyiapkan posko dan berkoordinasi dengan PMI Kabupaten Mojokerto.

"Pada saat pandemi ini, semua pihak harus bersatu menanggulangi Covid-19, serta dengan meningkatkan kebersamaan dan persaudaraan, gotong royong bersama untuk membantu sesama,” Tambahnya 

Sementara itu Didik Sudarsono PMI Kabupaten Mojokerto menambahkan saya mewakili PMI mengucapkan terimakasih atas inisiasif Polres Mojokerto dan juga masyarakat yang telah ikut serta menyukseakan pelaksanaan donor plasma konvalesen dalam upaya percepatan penyembuhan bagi penyintas covid-19, semoga apa yang telah disumbangkan berguna bagi yang membutuhkan dan semoga wabah yang melanda dunia ini segera berlalu. (Cak Amin)