PMI Magetan Bantu Pencarian Korban Laka Air di Desa Sukowidi


CERITARELAWAN.ID, Magetan - Untuk membantu Pemerintah dalam pelayanan kesehatan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Magetan merespon kejadian laka air yang terjadi pada hari kamis, (01/04/2021) di Desa Sukowidi RT 004 RW 001, Panekan, Magetan

Sukirman Subsi Penanganan Bencana PMI Kabupaten Magetan mengatakan, kronologi Kejadian  Muhammad Yahya (korban) anak usia 2 tahun dari Ibu Rifki (40th) dan Bapak Muhammad Fath (45th) yang beralamat di Dk. Balibatur RT 005 RW 003,  Ds. Temboro, Kec. Karas, Kab. Magetan mereka menjenguk neneknya di Dk. Njelok RT 004 RW 001, Ds. Sukowidi, Kec. Panekan, Kab. Magetan karena turun hujan, korban bersama ke dua temannya Lala (5th/P) dan Fafa (4th/P) bermain hujan sampai pukul 16.30 WIB, 

Kedua teman korban pulang kerumah masing-masing namun korban tidak kunjung pulang akhirnya Ibu korban mencari kerumah Ibu Nurofiah (27th/tetangga) tidak ada kemudian bertanya kepada Lala dan Fafa, menurutnya terakhir melihat korban bermain di dekat sungai depan rumah. Terangnya

Usai mendapat informasi PMI menurunkan 10 personil ke lokasi kejadian bersama BPBD, TNI-Polri dan potensi SAR melakukan penyisiran hingga pukul 21.00 wib hasilnya nihil dan akan dilakukan pencarian besok pagi. Pungkasnya (amin)