CERITARELAWAN.ID, Ponorogo – Dalam rangka memperingati hari ‘asyuro yang jatuh pada tanggal 10 Muharram, Pengurus Ranting (PR) Fatayat dan Pengurus Ranting (PR) Muslimat Nahdlatul Ulama Desa Bangunrejo Kecamatan Sukorejo melaksanakan kegiatan rutin berupa santunan anak yatim dan piatu. (Kamis, 19/8/2021).
Nanik Ketua Pengurus Ranting (PR) Fatayat NU Desa Bangunrejo mengatakan kegiatan tahunan ini sedikit berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena pandemi Covid-19 yang masih tinggi dan harus mematuhi aturan pembatasan kegiatan sosial, akhirnya panitia pelaksana kegiatan harus membuat inovasi agar kegiatan rutin tahunan tersebut dapat tetap terlaksana.
Tujuan dilakukannya kegiatan santunan dengan sistem bergiir agar tidak menimbulkan kerumunan. “Hal ini kami lakukan, sebagai langkah antisipasi penyebaran Covid-19 dengan tidak mengumpulkan banyak massa, dan kami lakukan dengan melaksanakan protokol kesehatan secara ketat” Terangnya.
“Sebelum adanya pandemi Covid-19, kegiatan santunan anak yatim dan piatu di desa Bangunrejo kami laksanakan di Masjid, kemudian dilanjutkan dengan pengajian umum. Namun, karena kondisi saat ini tidak memungkinkan, kami mencari inovasi agar kegiatan tersebut dapat tetap berlangsung” Uangkapnya.
“Setelah kami musyawarahkan dengan matang, akhirnya muncul gagasan kegiatan dilaksanakan dengan sistem safari, yakni kita lakukan penyantunan bergilir dari tempat ke tempat, mulai dari dukuh Walikukun, dilanjutkan dukuh Ngambakan, kemudian dukuh Sooko, dan terakhir di dukuh Dasun” Tambahnya.
Santunan Anak Yatim dan Piatu direspon dengan baik oleh kepala desa Bangunrejo, Edi Suwito. Hal ini diungkapkan pada sambutannya dalam pembukaan kegiatan santunan ini.
"Apresiasi dari kami kepada Fatayat dan Muslimat NU Bangunrejo, meskipun di tengah pandemi dapat melaksanakan santunan anak yatim dan piatu meskipun dilaksanakan dengan sederhana. Kami berharap agar tahun depan kegiatan ini dapat berjalan dengan meriah seperti tahun-tahun sebelumnya”. Ungkapnya
Sementara itu Ketua PR Muslimat NU Bangunrejo, Katemi menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh masyarakat se-desa Bangunrejo, utamanya kepada para donatur dan para panitia yang dengan sangat baik menyelenggarakan kegiatan ini.
“Terimaksih banyak kepada seluruh masyarakat se-desa Bangunrejo, atas partisipasinya dalam mensukseskan kegiatan ini, terlebih kepada para donatur yang telah memberikan donasi dengan menitipkannya kepada kami, serta kepada para panitia yang telah bekerja keras dalam waktu singkat dapat mengumpulkan donasi sebesar Rp. 45.000.000 dalam waktu singkat, kemudian dibagikan kepada 25 anak yatim dan piatu. Semoga apa yang kita usahakan ini mendapatkan balasan kebaikan yang berlipat ganda dan mendapatkan Ridho dari Allah Swt.” Pungkasnya (Mukhlas/amin)