2 Bocah SD Tercebur Sungai di Penawangan Grobogan, 1 Ditemukan Meninggal

CERITARELAWAN.ID, Grobogan - Dua bocah perempuan terjatuh ke sungai di saluran irigasi Sedadi, Kecamatan Penawangan, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. 

Satu siswi ditemukan tewas sedangkan yang lainnya berhasil diselamatkan.

"Sehingga satu korban bisa diselamatkan namun satu korban lagi sudah tenggelam dan terbawa arus. Sehingga warga tidak bisa menyelamatkannya," jelas Kepala Seksi Kedaruratan BPBD Kabupaten Grobogan, Masrichan, seperti dikutip dari detikJateng, Rabu (14/4/2022).

Masrichan menjelaskan, korban yang selamat yakni Arjianeta (6) warga sekitar. Sementara bocah yang hanyut dan ditemukan meninggal bernama Risma Hidayatulromah (8).

"Untuk korban yang meninggal ini ditemukan terbawa arus sekitar 500 meter dari lokasi kejadian terjatuh. Korban sudah dibawa ke RS untuk mendapatkan perawatan medis," lanjutnya.

Peristiwa ini diketahui sekitar pukul 12.00 WIB tadi. Kemudian jenazah korban yang tewas ditemukan satu jam kemudian.

"Kejadian terjadi sekitar jam 12 siang. Korban pertama selamat karena diselamatkan warga dan korban kedua ditemukan tim SAR dengan kondisi meninggal dunia," terang Masrichan.

Sementara itu, guna mengantisipasi kejadian serupa, petugas BPBD memberikan sosialisasi ke warga. Phaknya mengimbau anak-anak yang bermain di sungai mendapatkan pengawasan dari orang tua.

"Kejadian sudah beberapa kali. Sehingga kita imbau ke warga yang hidup di sekitar sungai supaya memberikan pengawasan jika anak-anak bermain di sekitar tanggul. Hal ini menghindari adanya korban anak tenggelam di sungai," pesan Masrichan.

"Rata-rata anak yang terjatuh ke sungai atau tenggelam di sungai ini terlepas dari pengawasan orangtua. Jadi kita imbau buat orangtua agar memberikan pengawasan," lanjutnya. (*)