Program DREF IFRC, Percepat Pemulihan Bencana Erupsi Semeru (Foto Rini) |
CERITARELAWAN.ID, Lumajang - PMI Kabupaten Lumajang masih terus menjalankan tugas kemanusiaan di lokasi bencana Erupsi Gunung Semeru.
Beberapa program sebagai upaya pemulihan bencana Erupsi Semeru selain pembangunan huntara dan pelayanan dapur umum juga menjalankan Program DREF IFRC, meliputi Program WASH (Water and Sanitation Hygiene) yang meliputi kegiatan Perpipaan di desa Sumbermujur kecamatan Candipuro.
Program tersebut disertai sosialisasi Promkes (Promosi Kesehatan) dan promkeb (Promosi Kebersihan) di wilayah kecamatan Pronojiwo dan Candipuro.
Selain itu juga dilaksanakan program LIVELIHOOD berupa Bantuan Berbasis Tunai sebagai modal usaha bagi penyintas.
Tujuanya agar mereka bisa bangkit kembali semangatnya untuk berusaha dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.
Kegiatan tersebut dilaksanakan mulai tanggal 10 April s/d 31 Meii 2022.
"Program ini merupakan program PMI yang dananya bersumber dari bantuan Federasi Internasional Palang Merah dan Bulan Sabit Merah (IFRC) melalui PMI Pusat", terang Kepala Posko Pemulihan PMI kabupaten Lumajang Nur Hadi Santoso, SP Sabtu, 16/4/2022.
Ia menambahkan, semua bantuan dari federasi melalui PMI pusat itu untuk membantu penyintas Erupsi Semeru agar bisa cepat bangkit kembali semangatnya, untuk mandiri mencukupi kebutuhan hidup mereka.
Tak hanya itu kata Nur Hadi, program di masa pemulihan itu juga untuk pemenuhan air bersih bagi masyarakat yang masih kekurangan fasilitas air bersih.
Pelaksanaan program dilapangan dilakukan oleh PMI Kabupaten Lumajang dengan pendampingan serta pengarahan dari IFRC, PMI Pusat serta PMI Provinsi Jawa Timur. Kabupaten Lumajang.(rini/amin)