SDI Wahid Hasyim Sidoarjo Edukasi Manajemen Kesehatan Menstruasi


ceritarelawan.id, Sidoarjo - Dalam rangka meningkatkan kapasitas SDI Wahid Hasyim Sidoarjo bekerjasama dengan PMI Kabupaten Sidoarjo menggelar edukasi Manajemen Kesehatan Menstruasi. Kamis, (22/09/2022)

Drs. Aunur Rofiq Kepala Markas PMI Kabupaten Sidoarjo mengatakan,  dengan adanya edukasi Manajemen Kesehatan Menstruasi (MKM), hal-hal tersebut yang beredar di lingkungan sekolah perlahan akan dapat dipahami dan menjadikan siswa untuk lebih menjaga kesehatan saat mengalami menstruasi masih banyak siswa yang belom paham tentang kebersihan menstruasi seperti cara membersikan pembalut, cara pemakaian pembalut dan membuangnya masih banyak siswa membuang pembalut sembarangan maka PMI sidoarjo terjun memberikan edokasi ke siswa perempuan kelas 5 dan 6. 

"Kegiatan ini untuk memberikan inforrnasi kepada siswa perempuan tentang bagaimana pandangan terhadap menstruasi dan cara pengelolaan kebersihan saat menstruasi". Ungkapnya


"Keberhasilan dari kegiatan edukasi Manajemen Kesehatan Menstruasi (MKM) ini dapat dilihat dari keaktifan peserta 
mengikuti dan menyimak materi dari awal hingga selesai". Tambahnya

Sementara itu, M. Lazim, S.S, M.Pd.I Kepala sekolah SDI Wahid Hasyim Sidoarjo menambahkan, alhamdulillah sudah kesekian tahun kami bekerjasama dengan PMI Sidoarjo. Semua kegiatannya sangat mendukung dan bermanfaat bagi perkembangan pendidikan. Diantara kegiatannya adalah tentang penyuluhan Manajemen Kebersihan Menstruasi dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat.

"Suatu kegiatan yang sangat diperlukan bagi anak2 menjelang remaja terutama bagi siswa siswi kelas 5 dan 6  saat ini sudah mulai banyak yang mengalami menstruasi".

"Sebenarnya di dalam kurikulum kami materi tersebut sudah ada dan selalu disampaikan, namun ketika hal itu disampaikan oleh guru tamu dari Tim PMI Sidoarjo anak-anak merasa ada gairah atau sensasi belajar yang berbeda sehingga hal itu dapat menguatkan apa yang telah diajarkan oleh guru-guru di sekolah". Ungkapnya

"Kami pihak sekolah sangat berterima kasih kepada PMI Sidoarjo atas programnya yang sinkron dengan materi pembelajaran dan juga sinkron dengan kehidupan sehari2 para siswa siswi". Pungkasnya (musa/amin)