Nah, jangan khawatir! Dim-dim Durian Slogohimo yang terletak di Dusun Soco RT. 02, RW 04, Desa Soco Kecamatan Slogohimo, Kabupaten Wonogiri Jawa Tengah selalu memastikan bahwa durian yang dijual selalu fresh dan matang dari pohon.
Rasa yang manis dan lezat juga menjadi jaminan, bahkan jika tidak enak, mereka akan menggantinya dengan yang baru.
Dimas Adi Kurniawan, pemilik Dim-dim Durian Slogohimo Selasa (31/1) menuturkan bahwa usaha tersebut sudah digelutinya sejak ketika masih SMA sekitar tahun 2008, dengan sistem menebas buah durian warga di sekitaran Desa Soco Kecamatan Slogohimo.
“Dengan tujuan agar buah durian khas Desa Soco Kecamatan Slogohimo ini bisa dikenal masyarkat luas dan Desa Soco bisa menjadi Kampung Durian,” ujar Dimas Adi Kurniawan
Dimas menambahkan dari hasil penjualan buah durian di pangkalan rumahnya tersebut bisa mendapatkan omset 1-4 juta setiap harinya.
“Untuk tahun ini ada 45 pohon durian yang berhasil dimas tebas atau beli dari masyarakat, sekitar 200 buah durian bisa dipanen setiap hari dengan laba bersih yang cukup lumayan,” ungkapnya.
Durian Lokal Slogohimo diakui sebagai durian yang lezat dan tidak kalah dengan Durian Ngebel Jawa Timur. Itu terbukti banyak pembeli dari Ponorogo Jawa Timur juga tertarik untuk membeli durian lokal Slogohimo, bahkan ada beberapa pedagang Durian dari Ngebel, Ponorogo, Jawa Timur kulakan membeli Durian dari Slogohimo, papar Dimas.
"Alhamdulillah, setiap kali habis panen buah durian selalu habis diborong bakul, bahkan ada beberapa pedagang durian di Ngebel Jawa Timur yang ambil buah durian dari sini,". Tambahnya
Sementara menurut pencinta durian Tarmin mengatakan Durian Lokal Slogohimo tidak hanya manis dan lezat, tetapi juga selalu tersedia dalam kondisi yang fresh matang dari pohon. Sehingga, pembeli tidak perlu khawatir akan kualitas durian yang tidak memenuhi harapan. Inilah salah satu keunggulan Durian Lokal Slogohimo yang membuat durian ini patut dicoba.
“Mengapa saya mengajak rekan-rekan Ponorogo untuk berburu Durian Lokal Slogohimo, karena selain manis dan lezat durian lokal Slogohimo memiliki rasa yang khas, manis pahit atau manis legit selain itu buah durian disini dijamin fresh karena matang dari pohon bahkan kalau rasanya tidak enak ada garansi di ganti dengan buah yang baru.” Ungkapnya
Selain rasanya yang lezat, harga durian lokal Slogohimo juga bersahabat. Tergantung pada musim dan jenis durian, harga durian mulai dari Rp15.000 hingga ratusan ribu rupiah. Ini menjadikannya buah yang terjangkau bagi banyak orang, meskipun mungkin sedikit lebih mahal daripada buah lainnya.
Menurut Tarmin jika ingin mencoba durian, pastikan untuk membeli yang sudah matang dan memiliki aroma yang kuat. Jangan beli durian yang terbuka kulitnya, rasa dagingnya sudah tidak semanis durian yang rapat. Daging durian yang kulitnya sudah terbuka akan terasa hambar rasanya, selain itu, jangan ragu meminta tester kepada pedagang durian untuk mengetahui kualitas daging durian yang dijual.’ Sebutnya. (min)