Donor Darah, Dinas Sosial P3A Ponorogo Sumbang 20 Kantong

ceritarelawan.com, Ponorogo - Dalam rangka memebantu sesama  Kantor Dinas Sosial P3A Ponorogo bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Ponorogo menggelar kegiatan donor darah di Kantor Dinas Sosial P3A Ponorogo, Senin (20/05/2024). 

Kegiatan di inisiasi oleh Taruna Siaga Bencana Kabupaten Ponorogo yang merupakan relawan dari Kementerian Sosial. Acara diikuti oleh staf kantor dan relawan serta masyarakat umum.

Seleksi ketat dilakukan PMI untuk menentukan siapa saja yang memenuhi syarat untuk mendonorkan darahnya. 

Dari total peserta, terdapat 20 orang yang berhasil lolos seleksi dan darahnya berhasil diambil untuk disumbangkan.

"Kami sangat mengapresiasi partisipasi dan semangat para peserta. Dalam kegiatan seperti ini, tidak hanya kesehatan fisik yang menjadi pertimbangan, tetapi juga kesehatan mental. Para donor harus dalam kondisi yang prima untuk dapat mendonorkan darahnya," kata dr. Barunanto Ashadi, Kepala Unit Donor Darah (UDD) PMI Kabupaten Ponorogo.

Donor darah ini merupakan bagian dari upaya PMI Ponorogo untuk membantu mengisi kebutuhan stok darah di rumah sakit. Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mendonorkan darah.

"Darah yang didonorkan akan sangat membantu pasien yang membutuhkannya. Kami berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan lebih banyak lagi masyarakat yang mau mendonorkan darahnya," tambah dr. Barunanto. (min)