PMI Ponorogo Raih Kategori Utama dalam Akreditasi, Dikunjungi Majalah Gelora PMI Jatim



ceritarelawan.com, Ponorogo - Majalah Gelora PMI Jawa Timur mengunjungi PMI Kabupaten Ponorogo setelah berhasil meraih akreditasi kategori utama. Rombongan dipimpin oleh Dr. Turmudzi SH, MBA, MA Ketua Bidang Infokom PMI Provinsi Jawa Timur, didampingi oleh Amin Istighfarin, Anggota Pengurus PMI Provinsi Jawa Timur, Dijah Setyo Palupi S.Pd, Kabid Administrasi dan Umum PMI Provinsi Jawa Timur, Priska Wahyuningrum S. Ap, Kasubid Humas dan Organisasi PMI Provinsi Jawa Timur, M. Risky Valian Akbar Staf Sub Bid TU dak Kepegawaian PMI Provinsi Jawa Timur dan Wetly HA. Al Jufri Gelora. Rabu (22/05/2024).

Kunjungan disambut dan diterima oleh Ketua PMI Kabupaten Ponorogo. Luhur Karsanato didampingi oleh staf PMI Kabupaten Ponorogo.

Beberapa staf menyampaikan sebelum pelaksanaan akreditasi, setiap bidang di PMI Ponorogo telah melakukan persiapan yang matang. Yunioroofika, yang bertugas di bidang organisasi, telah mempersiapkan persyaratan administrasi dengan teliti, mulai dari poin pertama hingga poin terakhir. 

Sementara itu, Ina telah menyiapkan alur kerja keuangan seperti Kerangka Acuan Kerja (KAK) dalam kegiatan, termasuk laporan bulanan, triwulan, enam bulan, dan tahunan.

Irfan, yang bertanggung jawab di bidang Sumber Daya Manusia (SDM), setelah BOCA, SDM diberikan tugas tambahan untuk berkolaborasi dalam menyusun data dari Manajemen Informasi dan Sistem (MIS) yang mencakup perincian berdasarkan gender.

M Nur Amin Zabidi, staf kebencanaan, telah menyiapkan data faktual yang komprehensif selama persiapan. Zaki, staf sub bidang Yankessos, juga telah mengumpulkan informasi mengenai keluar masuk kendaraan dan asuransi kendaraan. 

Terakhir, Yoga Muhammad Ali, staf logistik, telah berperan aktif dalam menyiapkan segala kebutuhan, termasuk logo dan gedung. Dengan kerja sama dari seluruh tim, persiapan akreditasi berjalan dengan lancar.

Turmudzi, Pimpinan rombongan PMI Jawa Timur, menyampaikan apresiasi kepada PMI Ponorogo atas prestasi yang luar biasa dalam meraih nilai akreditasi sebesar 92.03, yang lebih tinggi dari PMI Jawa Timur. 

Ia mengakui dedikasi, konsistensi, dan kerja keras yang telah dilakukan oleh PMI Kabupaten Ponorogo. 

Ia juga mengungkapkan penghargaan khusus kepada seluruh dan pihak-pihak yang telah mendukung PMI Kabupaten Ponorogo dalam mencapai prestasi ini.

Ketua PMI Kabupaten Ponorogo, Luhur Karsanto, menambahkan bahwa sejak awal komitmen untuk meraih akreditasi telah ditetapkan pada tanggal 21 Desember 2023. 

Meskipun awalnya diprediksi hanya mencakup wilayah Jawa Timur, namun ternyata ini melibatkan seluruh Indonesia. 

Melalui komitmen ini, PMI Kabupaten Ponorogo menguatkan semangat solidaritas, tujuan bersama, dan kreativitas.

Luhur Karsanto juga menekankan bahwa akreditasi bukanlah tujuan akhir, tetapi awal dari perjalanan yang lebih panjang. 

Akreditasi merupakan pengakuan, namun yang lebih penting adalah memperkuat kapasitas organisasi untuk memberikan pelayanan yang lebih produktif bagi masyarakat.

Dalam sambutannya, Ketua PMI Kabupaten Ponorogo menyatakan tugas utamanya adalah mendukung seluruh anggota dan menyatukan mereka demi mencapai kesuksesan bersama.

Dengan meraih akreditasi kategori utama, PMI Ponorogo telah menunjukkan komitmen dan dedikasinya dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. 

Prestasi ini menjadi dorongan bagi PMI Kabupaten Ponorogo untuk terus berinovasi dan mencapai prestasi yang lebih besar di masa mendatang. (min)