ceritarelawan.com, Grobogan – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Grobogan telah berhasil mengevakuasi korban tenggelam di Sungai Lusi, Desa Selo, Kecamatan Tawangharjo. Korban yang bernama An. Arjuna Riyandi (14 tahun) ditemukan pada hari ketiga pencarian, tepatnya pada Jumat, 13 Desember 2024.
Kejadian tragis ini bermula pada Rabu, 11 Desember 2024, ketika korban bersama teman-temannya bermain di tepi sungai. Korban tenggelam setelah terbawa arus bersama seorang temannya. Meskipun teman-temannya dan warga setempat melakukan upaya penyelamatan, sayangnya korban tidak dapat diselamatkan pada saat itu.
Kordinator Lapangan PMI Kabupaten Grobogan, Gesit Kristyawan, A.Ma, menjelaskan bahwa tim SAR gabungan yang terdiri dari berbagai instansi, termasuk BPBD, TNI, POLRI, BASARNAS, PMI, dan relawan masyarakat, melakukan pencarian intensif selama tiga hari. "Pada hari pertama pencarian dilakukan di sekitar lokasi kejadian namun tidak membuahkan hasil. Pada hari kedua, kami membagi tim menjadi tiga SRU untuk menyisir area yang lebih luas," ungkap Gesit.
Pencarian dilanjutkan pada hari ketiga dengan membagi tugas menjadi tiga SRU yang menyusuri sungai menggunakan prahu karet dari tepi Sungai Lusi ke hilir hingga radius sekitar satu kilometer dari titik tenggelamnya korban. Pencarian akhirnya membuahkan hasil ketika korban ditemukan tersangkut di bambu di sebelah selatan tepi sungai.
Setelah berhasil dievakuasi, korban segera dibawa menggunakan ambulans PMI ke rumah duka untuk diserahkan kepada pihak keluarga. Identitas korban tercatat sebagai An. Arjuna Riyandi Bin Aldi, berusia 14 tahun, yang berdomisili di Dusun Trisik, Desa Tarub, Kecamatan Tawangharjo.
PMI Kabupaten Grobogan juga telah melakukan koordinasi dengan BPBD dan instansi terkait dalam penanganan kejadian ini. Tim SAR melakukan evaluasi dan merencanakan langkah-langkah selanjutnya dalam operasi pencarian dan evakuasi.
"Kami mengucapkan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga korban dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam operasi SAR ini," pungkas Gesit.
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau
keseluruhan artikel ini untuk konten akun media sosial komersial tanpa
seizin redaksi ceritarelawan.com. (ata/min)
0 Comments
ceritarelawan.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE